Jumat, 29 Agustus 2008

Konsisten

Ternyata untuk merubah ke hal positip dan untuk pengembangan diri sangat berat. Terkadang kita malas untuk membiasakan diri untuk berubah. Emang benar kata orang supaya jadi kebiasaan harus minimal kita kerjakan selama 40 hari tanpa ada jeda. Kalau ada jeda harus diulang lagi dari awal.

Masak saya kalah sama anak saya Reza (5,5 tahun). Awalnya dia sangat susah untuk disuruh belajar membaca. Padahal hanya sehari paling lama sekitar 10 menit. Pada awalnya dia harus dikerasin mamanya supaya mau belajar. Dan saya juga harus memberi hadiah mainan supaya mau belajar.

Tapi sekarang sudah jauh berubah. Dia kayanya udah menikmati belajar membacanya dan mengaji iqro sama mamanya. Kayanya dia sudah jadi kebiasaan walaupun mamanya harus memaksanya. Tapi kelihatan dia sudah terbiasa dan menikmati kebiasaan tersebut.

Kadang saya berpikir masak saya sebagai orang tuanya hanya mau menyuruh anak saya untuk tiap hari belajar, tapi saya nggak bisa jadi contoh teladan untuk berubah setiap hari. He.. he malu juga sama anak saya. Padahal saya udah bertekad loh setiap hari minimal membaca satu jam tapi kok kayanya berat sekali jadi kebiasaan ini. Masak saya harus dikerasin malu ah sama anak saya. Untung eja nggak tahu...

Terkadang emang kita sebagai orang tua harus banyak mengaca kepada anak-anak kita. Sikap anak-anak banyak kelebihannya. Dia kalau berantem sama kawannya paling lama dua hari sudah baekan terus nggak ada dendam lagi. Tapi kalau kita sebagai orang tua kalau udah benci sama orang bisa jadi selamanya dech benci.

Menjelang Ramadhan ini mari kita saling memaafkan dan mengikhlaskan semuanya sehingga hati kita bersih dan dapat menjalankan puasa dengan baik amiiin.

Dan bulan Ramdhan ini kita jadikan bulan training bagi kita sehingga kita dapat menjadi muslim yang lebih baik dan dapat meningkatkan amal ibadah kita.

Tidak ada komentar: